HIERARKI MANAJEMEN STRATEGIK
Hierarki (jenjang) pengambilan keputusan dalam suatu perusahaan biasanya terdiri dari tiga jenjang. Pada puncak hierarki terletak pada tingkat korporasi (perusahaan) yaitu suatu urusan yang merupakan sebuah kumpulan bisnis yang secara relative independen, yang kadang-kadang disebut sebagai Unit Bisnis Strategis atau Strategic Businness Unit (BSU).
Pada bagian tengah hierarki, pengambilan keputusan terletak tingkat bisnis atau strategi kompetitif. Para manajer yang terdapat di dalamnya biasanya disebut manajer bisnis dan korporasi. Mereka menerjemahkan rumusan arah dan keinginan yang dihasilkan pada tingkat korporasi ke dalam sasaran dan strategi yang kongkret untuk masing-masing divisi usaha.
Pada bagian bawah hierarki pengambilan keputusan strategi terletak tingkat fungsional. Dalam hal ini, strategi fungsional diarahkan oleh strategi kompetitif atau bisnis, jadi setiap strategi kompetitif dapat diterjemahkan menjadi strategi pemasaran, strategi finansial strategi sumber daya manusia, dan seterusnya yang sama dan sebangun pada tingkat fungsional. Umumnya, manajer produk, wilayah, dan fungsional.